VERIFIKASI LAPANGAN LOMBA PROKLIM  TINGKAT KOTA YOGYAKARTA DI KELURAHAN GUNUNGKETUR

GUNTUR BERDAYA, gunungketurkel.jogjakota.go.id - Senin (27/11/23) tim verifikasi Lomba Proklim Tingkat Kota Yogyakarta Tahun 2023 mengunjungi wilayah RW 02 Kelurahan Gunungketur, Kemantren Pakualaman Kota Yogyakarta. Wilayah RW 02 merupakan salah satu wakil dari Kemantren Pakualaman dalam lomba ini.

Tim terdiri dari Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pertanian dan Dinas Kesehatan serta masyarakat penggiat lingkungan, selain itu dihadiri juga oleh Bapak Mantri Pamong Praja Kemantren Pakualaman, Ibu Lurah Kelurahan Gunungketur beserta  jajarannya, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Gunungketur, Ketua LPMK, Ketua RW dan warga masyarakat RW 02.

Verifikasi diawali dengan sambutan dari Bapak Mantri Pamong Praja, kemudian sambutan dari Tim penilai dan dilanjutkan paparan materi oleh Bapak Mardiyanto. Dalam penilaian ini Tim verifikasi melakukan peninjauan terhadap kegiatan warga dalam mendukung proklim (program kampung iklim) terkait adaptasi dan mitigasi dengan kegiatan  antara lain bank sampah, penanaman tanaman toga, pemanfaatan lahan pekarangan, POSYANDU, rumah sehat dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Kegiatan diakhiri dengan serah terima berita acara dari tim verifikasi kepada Ketua RW 02 Kelurahan Gunungketur. Semoga dengan adanya kegiatan program kampung iklim ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga iklim bumi yang dimulai dari lingkungan masyarakat disekitar kita.