Sukses ! Pelatihan Pra Koperasi Membawa Pencerahan Ekonomi Kelurahan
GUNTUR BERDAYA, gunungketurkel.jogjakota.go.id Pada hari Selasa, tanggal 27 Februari 2024, jam 13.00 WIB sampai dengan selesai, Kelurahan Gunungketur dengan bangga melaksanakan Pelatihan Pra Koperasi yang dihadiri oleh peserta yang antusias dari setiap RW. Acara ini diselenggarakan di Aula Kelurahan Gunungketur dan dibuka secara resmi oleh Ibu Sunarni,S.M.,M.M. selaku Lurah Gunungketur, yang memberikan sambutan hangat kepada semua peserta.
Instruktur dari Dinas Perindustrian, Koperasi dan UKM Kota Yogyakarta dan Ibu Indramurti dari Koperasi Dewi Sri Kemantren Kraton memberikan kontribusi besar dalam membagikan pengetahuan dan pengalaman mereka dalam pengelolaan koperasi. Para peserta yang merupakan perwakilan pengurus pra koperasi di setiap RW, mendapatkan wawasan mendalam tentang manajemen keuangan, strategi pengembangan usaha, dan pentingnya kolaborasi dalam koperasi.
Acara ini merupakan hasil dari usulan Musrenbang dari Pokja II PKK Kelurahan Gunungketur, yang memiliki fokus pada pengembangan ekonomi masyarakat melalui koperasi. Kegiatan pelatihan ini mendapat apresiasi tinggi dari semua pihak yang hadir, sekaligus menjadi langkah positif dalam mewujudkan kemandirian ekonomi di tingkat kelurahan.
Semoga ilmu yang diperoleh dapat diimplementasikan dengan baik dan memberikan dampak positif bagi perkembangan koperasi di Kelurahan Gunungketur, Kemantren Pakualaman.
Pantau terus informasi dari website resmi kami untuk kegiatan-kegiatan bermanfaat berikutnya.