Pelatihan Pembuatan Kompos melalui Pengolahan Sampah Organik Skala Rumah Tangga di RW 03 Gunungketur

GUNTUR BERDAYA, gunungketurkel.jogjakota.go.id. Pada hari Minggu, 9 Juni 2024, Kelurahan Gunungketur telah sukses menyelenggarakan pelatihan pembuatan kompos melalui pengolahan sampah organik skala rumah tangga di RW 03. Kegiatan yang dimulai pukul 15.30 WIB ini berlangsung di Posyandu Balai RW 03 Keluarahan Gunungketur.

 

Pelatihan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Babinsa Gunungketur, Sekretaris Kelurahan, dan Kasi Ekonomi dan Pembangunan Kelurahan Gunungketur. Sambutan pembukaan disampaikan oleh Sekretaris Kelurahan, Ibu Sri Handayani,S.IP., yang menyampaikan pentingnya pengelolaan sampah organik untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat serta meningkatkan kualitas tanah melalui kompos. Bertindak selaku narasumber pada kegiatan ini adalah Ibu Jurike dari Forum Bank Sampah Kota Yogyakarta dan Ibu Harum Kiswanti (fasilitator Kelurahan Gunungketur).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada warga dalam mengelola sampah organik menjadi kompos yang bermanfaat. Dengan demikian, diharapkan setiap rumah tangga di RW 03 dapat menerapkan teknik pembuatan kompos ini dalam kehidupan sehari-hari, mengurangi jumlah sampah yang dibuang, dan memanfaatkan sampah organik untuk memperbaiki kesuburan tanah di lingkungan sekitar.

Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya Kelurahan Gunungketur untuk terus meningkatkan kesadaran dan partisipasi warga dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Kami berharap melalui pelatihan ini, warga dapat lebih peduli terhadap lingkungan dan memiliki kemampuan untuk mengelola sampah organik dengan baik.

Mari kita bersama-sama wujudkan Gunungketur yang lebih hijau, bersih, dan sehat melalui pengelolaan sampah yang bijak.

Kelurahan Gunungketur Terus Berinovasi untuk Lingkungan yang Lebih Baik