Peran PKK Dalam Mendukung Gerakan Organikkan Jogja

            Gerakkan ini dicanangkan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta pada puncak  peringatan Hari Lingkungan Hidup Tahun 2024 yang bertempat di Embung Langensari pada 25 Juni 2024 yang lalu.Sebagai Upaya aktualisasi gerakan ini,maka dilakukan percepatan melalui  kegiatan sosialisasi pengelolaan sampah rumah tangga dengan melibatkan peran aktif pemberdayaan  Tim Penggerak  PKK tingkat  Kelurahan dan berjenjang sampai pada PKK RW dan RT

Kelurahan Gunungketur memulai sosialisasi pada tingkat Kelurahan pada 2 Agustus 2024,bertempat di Kantor Kelurahan Acara ini dihadiri oleh Ketua FBS Kelurahan,Ketua TP PKK Kelurahan,Ketua PKK RW ,Ketua Bank Sampah dan sebagai narasumber dari FBS Kota Yogyakarta Ibu Eny Sulistyowati.

            Pada kesempatan ini dilakukan sosialisasi kepada Ketua Bank Sampah dan Ketua PKK tingkat RW mengenai pengelolaan sampah rumah tangga.Diharapkan setelah mengikuti sosialisasi ini,ketua bank sampah dan ketua PKK Tingkat RW dapat menyampaikan informasi  tersebut secara berjenjang pada pertemuan  PKK RW dan PKK RT.

Dengan sosialisasi sampai dengan PKK tingkat RT,diharapkan informasi bisa diterima  dengan lebih jelas dan masyarakat lebih paham akan pentingya pengelolaan sampah dimulai dari skala rumah tangga,sehingga bisa mempercepat Kota Jogja keluar dari permasalahan darurat sampah.