Partisipasi Kelurahan Gunungketur dalam Lomba Paduan Suara HUT KORPRI ke-53
GUNTUR BERDAYA, gunungketurkel.jogjakota.go.id - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang ke-53, Dewan Pengurus KORPRI Kota Yogyakarta menyelenggarakan KORPRI CHOIR COMPETITION ANTAR UNIT di Ruang Bima, pada Kamis, 7 November 2024. Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB ini diikuti dengan antusias oleh berbagai OPD di lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta, termasuk Kelurahan Gunungketur yang turut serta melalui kelompok paduan suara kemantren Pakualaman "Kepak Gita Svara Nada."
Tim paduan suara "Kepak Gita Svara Nada," yang terdiri dari karyawan dan karyawati Kemantren Pakualaman, mempersembahkan harmoni yang mengesankan dalam membawakan lagu wajib Mars KORPRI dan lagu pilihan Cublak-cublak Suweng. Penampilan mereka tidak hanya menunjukkan kekompakan, tetapi juga menjadi cerminan semangat dan dedikasi dalam memperkuat persaudaraan antar OPD di Kota Yogyakarta.
Partisipasi dalam kompetisi ini menjadi sarana untuk menunjukkan bakat seni mereka dan memperkokoh kolaborasi serta kebersamaan. Semoga momentum ini menjadi inspirasi untuk semakin meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memperkuat solidaritas antarperangkat dalam lingkungan Pemerintah Kota Yogyakarta.